Di Usia Ke 44 PDAM Tirta Kahuripan, Ajak Lestarikan Sumber Daya Air Untuk Masa Depan
Perumda Air Minum (PDAM) Tirta Kahuripan di acara HUT yang ke-44 dengan tema “Mari Lestarikan Sumber Daya Air Untuk Masa Depan”. Sekaligus mendengarkan thausiah yang disampaikan oleh KH. Agus Salim. Jumat (07/03/2025).
Turut hadir dalam acara ini antara lain: Ketua DPRD Kabupaten Bogor, Sekda, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kadinkes, Direktur BUMD, Kepala BJB Cabang Cibinong dan Kasubag Bina BUMD Kabupaten Bogor.
Tedi Kurniawan selaku Direktur Utama Perumda Air Minum Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor menyampaikan bahwa selama 44 tahun perjalanan Perumda Air Minum Tirta Kahuripan di Kabupaten Bogor terus berupaya melakukan pengembangan pelayanan dan penyediaan air minum kepada masyarakat Kabupaten Bogor.
Selain itu “Perumda Air Minum Tirta Kahuripan siap untuk mendukung program kerja Bupati dan Wakil Bupati Bogor,” pungkasnya.
Dalam sambutan Bupati Bogor, diwakili Sekda Kabupaten Bogor, menyampaikan “Semoga dengan bertambahnya usia Perumda Air Minum Tirta Kahuripan dapat semakin meningkatkan pelayanan air minum dengan kualitas, kuantitas dan kontinuitas,” harapnya.
Untuk diketahui, didalam rangkaian acara ini juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor untuk lingkup K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) perkantoran dan edukasi peningkatan kesadaran masyarakat tentang penggunaan air bersih dan aman.
Sementara itu, Direktur Umum Abdul Somad menyatakan rasa syukur atas berjalan lancarnya seluruh rangkaian acara dan tak lupa sehubungan dengan bencana alam banjir yang terjadi belakangan ini, mengajak kepada masyarakat Kabupaten Bogor untuk turut serta menjaga kelestarian sungai untuk mencegah bencana banjir di saat peralihan musim.
“Alhamdulillah seluruh rangkaian berjalan dengan lancar, mulai dari penandatanganan kerjasama dengan Dinkes Kabupaten Bogor, pemberian santunan kepada 134 anak yatim hingga undian umroh untuk pegawai,” pungkasnya.