Durian Party  HPN  Riau  Bukan Sekedar Makan Durian, Ini Kata Abah Ewy

Durian Party  HPN  Riau  Bukan Sekedar Makan Durian, Ini Kata Abah Ewy
Keterangan foto : Abah Ewy Pengurus PWI Bekasi Raya. (ft: SS)
banner 468x60

Durian Party  HPN  Riau  Bukan Sekedar Makan Durian, Ini Kata Abah Ewy

Pekanbaru – Riau ||
Temporatur.com

Acara Durian Party HPN Riau 2025 yang digelar pada 08 February Sabtu sekira pukul 19.30.WIB, tepat di pinggir Sungai Siak merupakan rangkaian acara dalam peringatan Hari Pers Nasional 2025, yang diikuti oleh seluruh  wartawan di Pekanbaru Riau.

Acara ini tidak hanya sekadar ajang untuk bersenang-senang, tetapi juga sebagai momentum untuk memperkuat kebersamaan, saling mengenal rekan wartawan dari berbagai daerah serta semangat dalam menjalankan tugas-tugas sebagai insan pers.

Hari Pers Nasional (HPN) ke -79 tahun 2025 merupakan momen penting bagi para Tokoh Pers, dan wartawan di seluruh Indonesia untuk merayakan peran serta mereka dalam menyampaikan informasi yang berkualitas kepada masyarakat.

Di Provinsi Riau, HPN 2025 menjadi kesempatan yang tepat untuk mengenang perjuangan serta mengapresiasi kontribusi para insan pers dalam mengabdi kepada masyarakat melalui hasil karya Jurnalistik yang membawa aspirasi dalam membangun dan mengedukasi berbagai aspek.

Bacaan Lainnya
banner 300x250

Abah Ewy salah satu pengurus PWI dari Bekasi Raya mengungkapkan bahwa, acara Durian Party HPN Riau 2025, menciptakan suasana yang lebih akrab antara sesama jurnalis . Melalui kebersamaan yang terjalin dalam acara tersebut, diharapkan dapat meningkatkan solidaritas serta kolaborasi dalam menghadapi tantangan-tantangan dalam dunia jurnalisme, ujarnya, Sabtu 08/02/2025.

“Alhamdulillah malam ini seluruh PWI yang ada di Indonesia yang hadir di HPN Pekan Baru Riau menikmati pesta duren,yang disediakan oleh Walikota Pekanbaru, mantap, ucap Abah Ewy.

Selain itu, menurut Abah Ewy bahwa acara Durian Party HPN Riau 2025 juga menjadi ajang untuk saling berbagi pengalaman serta pengetahuan antar para jurnalis dan wartawan. Dengan bertukar cerita dan pandangan, diharapkan dapat memperkaya wawasan serta meningkatkan profesionalisme dalam menjalankan tugas sehari-hari.

“Semangat kebersamaan yang terpancar dalam acara Durian Party HPN Riau 2025 juga menjadi inspirasi bagi para jurnalis dan wartawan untuk terus menjaga integritas serta dedikasi dalam menyajikan informasi yang akurat dan berimbang kepada masyarakat. Dengan semangat yang membara, diharapkan para insan pers di Riau mampu menjaga independensi serta kebebasan berekspresi dalam menjalankan tugas-tugas kita sebagai wartawan, ungkapnya.

Dengan demikian, acara Durian Party HPN Riau 2025 bukan hanya menjadi ajang untuk bersenang-senang, tetapi juga sebagai wadah untuk mempererat tali silaturahmi dan memperkokoh semangat kebersamaan di antara para wartawan. Dengan kolaborasi yang kuat dan semangat yang membara, diharapkan para insan pers di Riau dapat terus memberikan kontribusi yang positif bagi dunia jurnalisme dan masyarakat Indonesia.**

(SS)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *