Pasangan Cabup Kabupaten Empat Lawang Joncik -Ariva’i Prioritaskan Pendidikan dan Pengentasan Kemiskinan

Advertisements

Pasangan Cabup Kabupaten Empat Lawang Joncik -Ariva’i Prioritaskan Pendidikan dan Pengentasan Kemiskinan

Kabupaten Empat Lawang – Temporatur.com

Advertisements

Dalam kampanye Pilkada serentak 2024, Cabub Cawabub Empat Lawang Joncik – Ariva’i menekankan pentingnya pendidikan dan kesehatan sebagai prioritas utama untuk mengentaskan kemiskinan di Kabupaten Empat Lawang.

Dr. Joncik Muhammad, S.Si., SH., MM., MH Bupati Incumbent yang mencalonkan diri kembali untuk periode berikutnya bersama dengan Arifa’i, SH, saat berkampanye di hadapan ribuan pendukungnya di Pendopo, Sabtu (5/10), menekankan bahwa pendidikan adalah kunci untuk merubah nasib seseorang.

Ia menyampaikan pesan kepada orang tua agar tidak ragu untuk memberikan pendidikan yang terbaik bagi anak-anak mereka.

“Kesempatan untuk kuliah akan kita prioritaskan, namun kesehatan tetap menjadi hal yang penting. Saya yakin, dengan pendidikan yang baik, kita bisa mengentaskan kemiskinan di Empat Lawang,” ujar Joncik Muhammad, Sabtu 04 /10/2024.

Joncik juga membagikan kisah pribadinya tentang perjuangan dalam menempuh pendidikan hingga meraih gelar Doktor (S3). Ia ingin memberikan inspirasi kepada masyarakat bahwa dengan semangat dan tekad yang kuat, segala hal bisa dicapai meskipun dari latar belakang ekonomi yang rendah.

Dalam upaya memenangkan Pilkada nanti, Joncik-Arifa’i meminta dukungan dari para relawan dan tim pemenangan untuk melibatkan masyarakat dalam proses pemilihan. Mereka mengusulkan konsep politik kebahagiaan, di mana masyarakat diajak untuk ikut serta dalam proses demokrasi dengan senang hati.

Calon Bupati-Wakil Bupati ini didukung oleh 6 partai politik yang memiliki kursi di Parlemen, yaitu PAN, PDI-P, Partai Demokrat, Partai Golkar, Gerindra, dan PKS. Mereka juga mendapat dukungan dari Partai non-Parlemen seperti Partai Nasdem, PSI, dan Partai Garuda.

Dengan semangat dan visi yang jelas, pasangan Joncik-Arifa’i berharap dapat memenangkan Pilkada dan membawa perubahan positif bagi masyarakat Empat Lawang.**

(Sudi Supratman)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *