Temporatur.com

Menyibak Fakta Terpercaya

Tim Atlet Terjun Payung Polri Kembali Meyabet Mendali Dalam Kejurnas Kasau Cup 2023

7 / 100

Tim Atlet Terjun Payung Polri Kembali Meyabet Mendali Dalam Kejurnas Kasau Cup 2023

Kejuaraan nasional Terjun Payung Kasau Cup 2023 dan babak kualisifikasi PON XXI/2024 diselenggarakan di Lanud Abdulrachman saleh Malang, Jawa Timur. Kegiatan berlangsung selama 11 hari mulai 21 september s/d 1 oktober 2023 dan di ikuti oleh 169 atlet terjun payung dari 15 provinsi di Indonesia.
Pelaksanaan kejurnas tahun ini menjadi spesial lantaran berhasil menorehkan rekor dan mendapatkan penghargaan dari museum rekor Indonesia (MURI). Senior Manajer MURI, Triyono mengungkap salah satu rekor yang diraih adalah kompetisi terjun payung dengan jumlah peserta terbanyak, hingga mencapai 1.419 penerjun dan menggunakan 56 sorti pesawat cassa c-212 skadron udara 4 dan 10 sorti peswat c-130 hercules skadron udara 32
Selain menjadi tolak ukur kejuaraan terjun payung selanjutnya, kegiatan ini sekaligus menjadi babak kualifikasi PON XXI/2024 yang rencana akan digelar di Aceh & Sumatera Utara pada tahun 2024 mendatang.
Acara yang digelar di Lapangan Dirgantara Lanud Abdulrahman Saleh ini diikuti oleh dari berbagi tim yang berasal dari seluruh Indonesia baik TNI/Polri maupun umum. Atlet terjun payung dari Korps Brimob Polri yang di pimpin oleh Kompol Anjil Faozi, S.H. Sebanyak 26 personel terdiri dari, pasukan Gegana 13 personel, pasukan pelopor 8 personel, Satlat Brimob 4 personel, serta satu personel Satbrimob Polda Sumatera Utara ikut berpartisipasi di kejurnas tahun ini.
Dalam kesempatan kali ini, tim terjun payung berhasil meyabet beberapa nomor kejuaraan di antaranya:
1. Ipda Yeni Dwi Hermilah, S.H meraih prestasi Juara 1 Beregu Ketepatan Mendarat putri dan Juara 2 perorangan Ketepatan Mendarat putri, dan berhak lolos PON XXI TAHUN 2024.
2. Iptu Mohamad Ibrohim, S.H meraih prestasi Juara Nasional 3 Beregu Ketepatan Mendarat putra, dan berhak lolos PON XXI TAHUN 2024.
3. Kompol Anjil Faozi, S.H , Ipda Alfyan syahvidi, S.H , Brigadir Sainul , Brigadir Sujitno Embatau, Bharada David Redonsen Meraih prestasi Juara 2 Kerja Sama di udara, dan berhak lolos PON XXI TAHUN 2024.
4. Briptu Dliki Khoiruddin dan Bharaka Sutrisno Wowor dalam Tim Kerja Sama antar parasut meraih peringkat 5 dan berhak lolos PON XXI TAHUN 2024.
5. Bripda M Fadli Nugroho dalam Tim Kerja Sama di udara meraih peringkat 5 dan berhak lolos PON XXI TAHUN 2024.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *