Kota Cimahi -temporatur.com
DPD Indonesia Youth Epicentrum Bandung Raya secara resmi menggelar deklarasi dukungan kepada pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Cimahi, Letkol (Purn) Ngatiyana, S.AP dan Adhitia Yudhistira, S.E., Ak., C.A., di Cenghar Kopi, Jalan Pesantren, Cimahi, pada Minggu (22/09/2024)
Dalam acara tersebut, Adhitia Rizky Rivaldi, salah satu tim pemenangan Adhitia Yudhistira, menekankan pentingnya peran Generasi Z dalam berpartisipasi aktif dalam politik dan lingkungan sosial. “Generasi milenial harus peka terhadap situasi yang berkembang, baik dalam politik maupun kehidupan sosial. Melalui deklarasi ini, kami berharap semakin banyak pemuda Cimahi yang peduli dan aktif berkontribusi demi kebaikan bersama,” ujar Rizky.
KetuaDPD Indonesia Youth Epicentrum Bandung Raya, Alwi Hansen Siregar, menjelaskan bahwa deklarasi ini tidak hanya berupa dukungan politik, tetapi juga wujud komitmen generasi muda untuk ikut serta membangun Cimahi ke arah yang lebih baik. “Visi dan misi Kang Ngatiyana dan Kang Adhit selaras dengan aspirasi kaum milenial, terutama di bidang pendidikan, ekonomi, sosial, dan kesehatan. Kami mendukung penuh pasangan ini,” jelas Alwi.
Rizky Rivaldi menambahkan, jika pasangan Ngatiyana-Adhitia memenangkan Pilkada, kemenangan tersebut akan menjadi kemenangan seluruh masyarakat Cimahi, terutama kaum milenial. “Kami optimis kepemimpinan mereka akan membawa perubahan positif bagi Kota Cimahi,” tambahnya.
Ketua DPD Indonesia Youth Epicentrum Bandung Raya, Alwi Hansen Siregar, mengungkapkan bahwa survei internal menunjukkan dukungan kuat dari kaum muda terhadap pasangan ini. “Pasangan ini memiliki peluang besar untuk menang karena visi mereka sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat Cimahi, terutama generasi milenial,” kata Alwi.
Deklarasi ini diharapkan menjadi motivasi bagi pemuda lainnya untuk lebih peduli terhadap kondisi politik dan sosial di sekitarnya. Acara deklarasi ditutup dengan pembacaan deklarasi dukungan yang dipimpin oleh Rizky Rivaldi, diikuti oleh para peserta. Acara berlangsung meriah dan sukses, menandai komitmen solid generasi muda Cimahi terhadap masa depan kota mereka.
Hilman Risyadi