BKPerdag Bersama RSPO Bahas Perdagangan Kelapa Sawit
BKPerdag Bersama RSPO Bahas Perdagangan Kelapa Sawit
Temporatur.com, Jakarta– Kepala Badan Kebijakan Perdagangan (BKPerdag), Fajarini Puntodewi, pada Rabu, (18/9/2024) menerima Chief Executive Officer (CEO) Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO), Joseph D’Cruz, untuk membahas isu-isu strategis terkait perdagangan kelapa sawit Indonesia. Pertemuan ini digelar di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, sebagai upaya untuk menghadapi tantangan perdagangan global yang semakin kompleks.
Dalam keterangan resmi diterima InfoSAWIT , yang dikutip Temporatur.com, diskusi ini terfokus pada upaya sertifikasi bagi petani kelapa sawit, yang dianggap krusial untuk mendukung perdagangan berkelanjutan.
Selain itu, dibahas pula dampak kebijakan European Union Deforestation Free (EUDR) terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia ke pasar Uni Eropa.
RSPO, sebuah organisasi keanggotaan internasional yang berkomitmen pada keberlanjutan industri kelapa sawit, saat ini memiliki sekitar 200 anggota di Indonesia. Pertemuan hari ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Head of Smallholder Programme RSPO, Guntur Prabowo; Senior Executive of Government Affairs RSPO, Kevin Bako; Sekretaris BKPerdag, Ari Satria; dan Kepala Pusat Kebijakan Perdagangan Internasional, Iman Kustiaman.
Pertemuan ini menunjukkan komitmen pemerintah Indonesia dalam mendukung industri kelapa sawit yang berkelanjutan serta upaya untuk menjaga akses pasar internasional yang penting bagi ekonomi nasional. (Irpan)